Tim USPD selalu memberikan pelayanan prima kepada jaringan Kios Pangan Desa. Bertempat di Desa Podokoyo, daerah perbatasan dengan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru di ketinggian hampir 2000 M DPL, kami tetap mengirimkan kebutuhan pokok masyarakat. Tim juga melakukan pendampingan manajemen kios agar tidak terjadi kemacetan. Kebiasaan hutang berlebih seringkali menyulitkan para pengelola kios sehingga pendampingan manajemen menjadi hal yang penting. Karakteristik khusus para anggota tersebut memerlukan upaya khusus agar mereka memiliki komitmen yang tinggi dalam membangun USPD. Jika USPD berhenti, maka berhenti pulalah usaha mereka dan akan berdampak pada madeknya pembangunan cadangan pangan. Bravo USPD....!
Monday, 13 April 2015
BUKU CATATAN PEMBELIAN PANGAN
Posted on 08:12 by USPD
Ketertiban pencatatan pembelian menjadi salah satu kunci keberhasilan pengelolaan kios pangan. Dari buku pembelian ini USPD dapat mengontrol konsistensi para pelanggan. Selain itu catatan ini juga mengajari tertib administrasi bagi para pemilik Kios Pangan Desa. Sebagaimana kita tahu seringkali kios-kios di desa tiak memiliki catatan penjualan sehingga sering salah dalam menafsir keuntungan dan kerugian. USPD berkomitmen untuk membiasakan tertip pencatatan sebagai salah satu kunci keberhsilan dalam berusaha.
PENCATATAN CADANGAN PANGAN
Posted on 07:51 by USPD
Membangun cadangan pangan pada level komunitas merupakan tujuan utama USPD. Tiap transaksi pangan pokok yang ada di kios pangan desa (KPD) tercatat dengan rapi berikut tabungan pangan para anggota. Pencatatan ini dilakukan tidak hanya untuk menghitung besar cadangan pangan, tetapi juga sebagai kontrol bagi dedikasi anggota. Dengan pencatatan maka setiap orang akan tahu berapa besar cadangan pangan yang telah dikumpulkan. Tabungan pangan ini selanjutnya terakumulasi menjadi saham bagi anggota pada USPD. Dengan demikian dalam jangka panjang mereka akan memiliki USPD.
Subscribe to:
Posts (Atom)